Menjawab 12 Pertanyaan Tentang Airsoft!

Halo Lagi! Kali ini kami akan  menjawab beberapa pertanyaan pemula yang paling populer di dunia airsoft! Kami akan menjawab semua pertanyaan yang berkaitan dengan airsoft dengan simple dan mudah dipahami. Penjeleasnnya tidak bertele-tele namun tidak akan terlalu detail. Kami sudah mencari pertanyaan yang paling umum ditanyakan dan menghadirkannya disini,  Mari kita bahas semuanya!

Daftar isi

Apakah airsoft gun berbahaya ?
Bisa jadi meski peluru BB plastik airsoft tidak dapat menembus kulit hanya mengakibatkan memar, namun bila terkena mata menyebabkan cedera yang sangat parah terutama airsoft dengan fps / tenaga yang tinggi. Terdapat kasus cedera mata karena airsoft gun menyebabkan kerusakan kornea mata dan kebutaan.

Apakah airsoft gun itu mainan ?
Ya, kamu bisa menyebutnya sebagai mainan. Mainan mahal dan realistis dan umumnya untuk orang dewasa.

Dapatkah airsoft gun di ubah menjadi senjata api ?
Tidak bisa sama sekali, mekanisme dan semua part internal dari airsoft tidak ada kemiripan sama sekali dengan dengan senjata api asli.

Meski bentuk luarnya mirip namun bahan yang digunakan berbeda dan tidak mungkin dapat menahan ledakan dari sebuah peluru kaliber paling kecil pun.

Apa perbedaan airsoft dengan paintball ?
Yang paling membedakan adalah peluru dan bentuknya.

Peluru airsoft gun menggunakan BB 6mm sedangkan paintball menggunakan peluru cat dengan ukuran sekitar 12.7 mm.

Paintball hampir tidak ada kemiripan bentuknya dengan senjata api asli sedangkan airsoft gun sangat mirip dengan senjata aslinya.

Kalau ditembak sakit mana? Kena peluru paintball sakitnya seperti pukulan, tetapi langsung hilang. Kalo BB airsoft bisa membuat kulit kamu memar bahkan sedikit berdarah jadi sakitnya lebih lama.

Mengapa Airsoft Mahal ?
Karena airsoft dibuat dengan realisme yang tinggi, membutuhkan mesin produksi dengan presisi yang sangat baik sehingga meningkatkan harga produksinya. Pada umumnya semakin tinggi kemiripan dengan senjata aslinya maka semakin mahal.

Ditambah langkanya produk di pasaran dan peminat yang luar biasa banyak membuat airsoft tidak lagi murah seperti awal tahun 2000an.

Apa pertimbangan sebelum beli airsoft gun ?
Pertama model airsoft gun apa yang kamu mau, pistol atau laras panjang?

Kedua tipe airsoft apa yang kamu suka seperti M16, Beretta, 1911, atau SS1 ?

Ketiga untuk apa kamu beli airsoft?
A. Jika untuk hanya untuk menembak dibelakang rumah, berat bukan masalah yang penting tenaga besar.

B. Bila kamu mau bawa bermain di lapangan kami sarankan airsoft yang ringan dengan tenaga yang standar sekitar 350 fps-an.

C.Namun bila cuman buat koleksi pilihlah airsoft dengan realisme yang tinggi berat dan tenaga tidak jadi masalah besar.

Keempat dan paling penting tentunya berapa budget yang kamu anggarkan. Semakin kecil maka pilihannya tidak terlalu banyak.

Peluru apa yang digunakan pada airsoft gun ?
BB atau gotri (bola-bola kecil) yang dibuat dari plastik dengan ukuran diameter 6mm.

Apa airsoft gun bisa menggunakan BB besi 6mm ?
Pada umumnya bisa namun kami sangat tidak disarankan, karena dapat merusak mekanisme airsoft gun dan tentunya akan mengurangi fps dan jarak tembak dengan sangat drastis sehingga tidak lagi asik digunakan.

Apa airsoft gun bisa membunuh hewan kecil ?
Tergantung sekecil apa kalau serangga bisa jadi, namun kalau hewan seperti burung, tikus, tupai tidak bisa sama sekali.

Seberapa cepat peluru airsoft gun?
Sekitar 180 fps (59m/detik) sampai 550 fps (168m/detik) namun umumnya sekitar 350 fps (107m/detik). Semakin berat BB semakin turun kecepatannya.

Seberapa jarak tembakan airsoft gun?
Umumnya hanya sekitar 100 meter untuk laras panjang dan 50 meter untuk pistol. Namun bukan berarti kamu bisa menembak target ke jarak segitu karena akurasi airsoft yang berbeda-beda. Orang awam biasanya hanya akurat sekitar 25 meter.

Apa bedanya airsoft gun dan airgun ?
Ukuran dan bahan pelurunya berbeda, airsoft gun menggunakan BB Plastik 6mm sedangkan airgun menggunakan BB atau Pelet besi ukuran 4,5mm.

Airgun meski memiliki fps yang sama namun tenaganya jauh lebih besar karena airgun menggunakan peluru dari besi yang jauh lebih berat. BB plastik hanya sekitar 0,2g sedangkan airgun sekitar 5 gram 25 kali lipat lebih berat!. Airgun dengan tenaga besar dapat menembus kulit manusia dan hewan.